JAKARTA, – Jurnalis Investigasi News- Aparat gabungan Polda Metro Jaya dan TNI menggrebek Kampung Narkoba Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Dari hasil penggrebekan itu sebanyak 28 orang yang diduga pengedar dan bandar diamankan. Rabu, (09/03/2022).
Di lengkapi dengan senjata ratusan personil gabungan rabu pagi langsung menyisir Kampung Bahari yang dikenal salah satu sarang peredaran narkoba.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kepada wartawan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes (Pol) Hendra Zulpan mengatakan, penggerebekan ini merupakan upaya kepolisian memberantas peredaran narkoba.
Lebih lanjut, Zulpan menagatakan, Di kampung ini sudah banyak kita temukan barang bukti narkotika yang sudah kita gelar,” kata Zulpan dilokasi, Rabu, (09/03/2022) pagi.
Dari penyisiran petugas gabungan puluhan orang yang diduga terlibat dalam pengedaran narkoba berhasil diamankan serta barang bukti narkoba dan senjata tajam yang berhasil disita petugas.
“Kita amankan 28 orang, 16 laki-laki dan 12 wanita. Kemudian barang bukti narkotika ini ada
350 gram sabu, 1.500 pil ekstasi dan berbagai jenis narkotika lainnya,” ungkapnya.
Zulpan menuturkan, petugas juga menyita sejumlah senjata tajam. “Mereka ini melengkapi pemukiman dengan CCTV, Kami akan terus kembangkan kasus ini,” tuturnya.
Pada kesempatan yang sama Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes (Pol) Wibowo mengatakan, pihaknya belum mengetahui peran-peran pelaku. Mereka dibawa ke Polres untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Belum diketahui pekerjaan dan peran pelaku masing masing, Para pelaku akan kami bawa ke Polres, untuk di data lebih lanjut,” kata Kapolres Metro Jakut Kombes (Pol) Wibowo.
(Yons/red)