Polisi di Pacitan Dampingi Warga Buat Minyak Goreng Berbahan Kelapa Hingga Bagikan Secara Gratis

Avatar

- Jurnalis

Kamis, 17 Februari 2022 - 15:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PACITAN-Ditengah kelangkaan minyak goreng dipasaran, membuat Polisi di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur turun gunung bantu masyarakat membuat minyak goreng alami berbahan kelapa.

Ya, tampak pria berseragam kecoklatan itu saling bahu membahu mulai mengambil kelapa tua, mengupas, mengukur, memeras atau mengambil santan hingga memasak menjadi minyak goreng.

Kapolres Pacitan, AKBP Wiwit Ari Wibisono mengatakan pendampingan tersebut dilakukan mengingat saat ini minyak goreng masih langka. Dia berharap masyarakat dapat memanfaatkan kelapa sebagai bahan baku minyak sehingga kebutuhan rumah tercukupi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Iya saya berserta anggota dirumah Kepala Desa Ketepung Hadi Wiyono, membantu bagaimana cara pembuatan minyak goreng dengan bahan kelapa, hal ini agar warga bisa membuat sendiri untuk kebutuhan keluarga,”katanya, Kamis (17/2/2022).

Baca Juga :  Gelar Vaksinasi di Candi Borobudur, Kapolri: Percepatan di Tempat Wisata yang Interaksi Tinggi

Bahkan menurut orang nomer satu lingkup Polres Pacitan itu menjelaskan minyak goreng dari kelapa ini kualitasnya lebih bagus. Sebab masih alami semuanya mulai dari pengelolaaannya dan kandungan kasiat untuk kesehatan.

“Ini lebih sehat untuk dikonsumsi, blondonya bisa buat makan rasanya manis, begitu minyaknya juga selain buat masak bisa buat obat juga kan,”imbuhnya.

Sekali membuat proses dari awal hingga menjadi minyak goreng siap saji, membutuhkan waktu sekitar 2-3 jam. Setelah sari santan mengumpal dan sebagian menjadi minyak goreng lalu disaring dan lakukan peacing.

Baca Juga :  Miliki Narkotika Jenis Sabu Dua Pemuda Sukarejo Kota langsa Ditangkap di Pinggir Jalan

“Setelah masak selesai, kita bungkus atau bisa juga dimasukkan botol,”jelasnya.

Tak hanya mendampingi membuat minyak goreng, para anggota polisi tersebut langsung membagikan kepada masyarakat secara gratis. Dengan harapan bisa membantu untuk kebutuhan tiap harinya.

“Ini kita langsung bagi kepada masyarakat gratis, dengan harapan dapat meringankan beban mereka. Dan ini bisa dibuat oleh masyarakat juga,”ungkap, Kapolres Pacitan, AKBP Wiwit Ari Wibisono.

Red. Her

Berita Terkait

Anggota Sat Reskrim Ikuti Anev Kinerja Operasi Mantap Praja (OMP) Pilkada 2024 di Polresta Tangerang
Tokoh Pemuda Jakbar Tantang Calon Gubernur untuk Tampil di Panggung Lenong Betawi
HUT TNI, Kapolri: Kami Bersinergi di Laut dan Bumi Nusantara
Lurah Rawa Buaya Cengkareng Pimpin Perapihan RPTRA Cempaka
Kabid Humas Polda Metro Kombes Ade Ary Syam Kunjungi Rumah Duka Wartawan Senior Sadono Priyo
Buat Pupuk Kompos, Terminal Bus Kalideres Mulai Konsisten Olah Sampah Mandiri
Pelantikan kepengurusan DPK KNPI kec.pakuhaji periode 2024-2027 Di hadiri camat pakuhaji
Upacara Hari Kesaktian Pancasila Di Depan Kantor Kecamatan Teluk naga :Kita Harus Ingat Sejarah Nasional
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 Oktober 2024 - 10:06 WIB

Anggota Sat Reskrim Ikuti Anev Kinerja Operasi Mantap Praja (OMP) Pilkada 2024 di Polresta Tangerang

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 23:12 WIB

Tokoh Pemuda Jakbar Tantang Calon Gubernur untuk Tampil di Panggung Lenong Betawi

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 12:15 WIB

HUT TNI, Kapolri: Kami Bersinergi di Laut dan Bumi Nusantara

Rabu, 2 Oktober 2024 - 21:29 WIB

Kabid Humas Polda Metro Kombes Ade Ary Syam Kunjungi Rumah Duka Wartawan Senior Sadono Priyo

Rabu, 2 Oktober 2024 - 11:18 WIB

Buat Pupuk Kompos, Terminal Bus Kalideres Mulai Konsisten Olah Sampah Mandiri

Selasa, 1 Oktober 2024 - 21:52 WIB

Pelantikan kepengurusan DPK KNPI kec.pakuhaji periode 2024-2027 Di hadiri camat pakuhaji

Selasa, 1 Oktober 2024 - 10:52 WIB

Upacara Hari Kesaktian Pancasila Di Depan Kantor Kecamatan Teluk naga :Kita Harus Ingat Sejarah Nasional

Senin, 30 September 2024 - 11:16 WIB

Maesyal-Intan Luncurkan Program Prima Tingkatkan Program Pelayanan Publik.

Berita Terbaru

Daerah

Sah, Tokoh NU Jabar kini Menjabat Penasihat GPN 08

Senin, 7 Okt 2024 - 22:21 WIB